Deskripsi
Jendela UPVC Swing dalam bahasa inggris disebut side hung window adalah bentuk jendela yang sangat sering diterapkan di rumah tinggal. Jendela Swing cocok dipasang pada rumah bagian depan. Karena berfungsi sangat baik dalam meredam suara.
Jendela tipe ini juga cocok digunakan untuk rumah-rumah yang bergaya klasik modern dengan ditambahkan sedikit ornamen pada bagian tengah kacanya. Seperti ornamen jendela kotak-kotak.
Jendela UPVC swing mempunyai arah bukaan satu arah yaitu keluar menyamping, dengan arah bukaan seperti itu maka akan memaksimalkan cahaya dan udara untuk masuk ke dalam ruangan.. Karena sirkulasi udara di dalam ruangan itu penting., Apa lagi jika udaranya segar dan masih alamai..
Ada beberapa macam aksesoris yang digunakan pada jendela swing . Yang tidak dipakai pada jendela kayu, yaitu menggunakan friction stay.
Karena dengan menggunakan friction stay, kita dapat mengatur seberapa besar bukaan yang kita inginkan..
Friction stay adalah jenis engsel jendela yang sering dipakai untuk jendela upvc maupun Jendela Aluminium. Di Indonesia lebih dikenal dengan Engsel Casement. Engsel casement memiliki kelebihan dan kekurangan jika diaplikasi pada Jendela. Jenis engsel casement cocok digunakan untuk jendela-jendela yang mempunyai ukuran kecil.
Jendela casement / Swing UPVC memiliki dua jenis model yaitu swing atau buka ke samping dan Jendela Jungkit atau buka dorong ke depan.
Untuk jendela UPVC jungkit, posisi engsel bisa di bawah atau di atas yang biasa juga disebut dengan Awning and Hopper Window.
Harga Jendela UPVC dibandingkan dengan jendela Aluminium Lokal memang mempunyai perbedaan. Jendela UPVC sedikit lebih mahal dibandingkan dengan Jendela Aluminium Ex. Alexindo / Setara.
Karena dari segi kualitas dan bahan Jendela UPVC lebih bagus. Aksesoris yang digunakan juga berkualitas.
Jika beberapa dari Anda masih belum tahu apa itu UPVC , detailnya dapat dilihat seperti dibawah ini atau dapat dibaca di Apa itu UPVC?